Detail Berita

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Kesehatan Haji, Dinkes Muba Lakukan Evaluasi



SEKAYU - Untuk mengetahui tingkat keberhasilan seluruh pelaksanaan kegiatan dan apa saja yang masih harus diperbaiki untuk perencanaan dan pelaksanaan kegiatan haji yang akan datang, Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin melakukan Pertemuan Evaluasi Pelaksanaan dan penguatan sistem informasi kesehatan Haji dilaksanakan melalui Sistem Komputerisasi Haji Terpadu Bidang Kesehatan (Siskohatkes).

Pada kegiatan yang berlangsung pada Selasa (19/9/23) tersebut, dihadiri pengelola haji dari Puskesmas dan Dokter pemeriksa dari 9 Puskesmas yang ada di Muba. Kabid Pelayanan Kesehatan Yettria, SKM., M.Si didampingi Subkoordinator Pelayanan Kesehatan Tradisional Imelda Marsalina, SST., M.Kes yang hadir pada kesempatan tersebut mengatakan penyelenggaraan kesehatan haji secara umum dinilai lancar, tertib, dan aman.

Yettria mengapresiasi kinerja para petugas kesehatan yang bergabung dalam Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI). Beliau memuji kerja keras para petugas kesehatan sehingga penyelenggara haji tahun ini yang berjalan baik.

“Keberhasilan penyelenggaraan kesehatan haji tentunya tidak terlepas dari peran Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin dalam memberikan dukungan kepada tenaga kesehatan yang sudah bergabung dan meluangkan waktu, tenaga dan bantuan kepada para jamaah selama pelaksanaan ibadah haji,”ungkap Yettria.

Dengan terlaksananya evaluasi evaluasi penyelenggara program kesehatan haji, mulai dari persiapan, proses sampai hasil kegiatan secara maksimal, dapat dijadikan acuan untuk penyelenggaraan haji tahun berikutnya.

Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk melakukan identifikasi permasalah dan pemecahan masalah yang ditemukan dalam penyelenggaraan haji yang telah dilaksanakan. Diharapkan bahwa pelayanan kesehatan haji akan terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu.

Berita ini dipublikasikan oleh Bagian Hukum, Kepegawaian, dan Umum (Subbag HKU). Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi kami via media sosial Instagram Dinkes_Muba, Facebook dinkes muba, Website dinkes.mubakab.go.id, atau Nomor Whatsapp (0823 2043 2005).



Share This: