Detail Berita

Dinkes Muba Semarakkan Bulan Kemerdekaan Dengan Pembagian Bendera Merah Putih



SEKAYU - Menindaklanjuti surat dari Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin Nomor : B-001.2/270/SETDA/2023 tentang Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Tahun 2023 dalam rangka percepatan pelaksanaan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih guna memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin membagikan bendera merah putih kepada masyarakat di sekitar kantor Dinkes Muba pada Senin, (02/08/23).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih yang merupakan Gerakan Nasional dengan tujuan untuk membumikan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap Bendera Merah Putih. 

Gerakan pembagian bendera di lingkungan kantor Dinas Kesehatan dilakukan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan dr. H. Azmi Dariusmansyah, didampingi Sekretaris Dinas Kesehatan Jonadi, SKM., M.Kes, bersama para Kabid dan Subkoordinator Dinas Kesehatan.

Selanjutnya, bendera diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan dan disalurkan ke desa atau kelurahan untuk dipasang serentak pada tempat yang strategis atau yang masih memerlukan pemasangan bendera merah putih. 

Berita ini dipublikasikan oleh Bagian Hukum, Kepegawaian, dan Umum (Subbag HKU). Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi kami via media sosial Instagram Dinkes_Muba, Facebook dinkes muba, Website dinkes.mubakab.go.id, atau Nomor Whatsapp (0823 2043 2005).



Share This: