Detail Berita

Sambut Hari Kesehatan Nasional, Organisasi Profesi Se-Kabupaten Musi Banyuasin Gelar Kegiatan Bhakti Sosial



SEKAYU - Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke-58. Kabupaten Musi Banyuasin melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin menggelar rangkaian kegiatan yaitu salah satunya kegiatan Bakti Sosial Organisasi Profesi Se-Kabupaten Musi Banyuasin bersama Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Ikatan Apoteker Indonesia (IAI), Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), Himpunan Ahli Kesling Indonesia (HAKLI), Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dan Persatuan Terapi Gigi dan Mulut Indonesia (PTGMI). Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu (23/11/22).

Kegiatan ini merupakan bentuk sosialisasi tenaga kesehatan dengan masyarakat, sebagai wahana mempererat hubungan silahturahmi di sekitar lingkup para dokter, perawat, bidan, apoteker, ahli farmasi, tenaga kesehatan lingkungan, perawat gigi dan ahli gizi di Musi Banyuasin (khususnya) dan dengan masyarakat Sungai Lilin (umumnya) serta sebagai sarana meningkatkan peran serta aktif tenaga medis turun ke lapangan secara langsung.

Mekanisme kegiatan ini adalah dengan cara mendata 250 warga kalangan menengah ke bawah dan memberikan kupon agar dapat mengikuti kegiatan ini. Adapun Jenis kegiatan yang diselenggarakan berupa sunatan massal, pengobatan, konseling pemberian obat kronis, konsultasi spesialis, konseling gizi, pemeriksaan kesehatan gigi mulut/sikat gigi, pemeriksaan USG kehamilan, konseling kesling/pemberian abate/pemeriksaan air minum, pemeriksaan laboratorium (Glukosa, asam urat, kolestrol, golongan darah, HBS AG, HIV dan Sifilis, pemeriksaan IVA dan KB.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami via media sosial Instagram Dinkes_Muba, Facebook dikes muba, Website dinkes.mubakab.go.id, dan Nomor Whatsapp (0823 2043 2005). (Subbag HKU)



Share This: