Detail Berita

Dinkes Muba Gelar Bimtek Bagi Kader Keamanan Pangan dan Sanitarian Puskesmas



SEKAYU – Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin melalui Kelompok Substansi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja dan Olahraga menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Keamanan Pangan untuk kader keamanan pangan sanitarian di Puskesmas, Selasa (12/7/22), bertempat di Hotel Randik, Sekayu. 

Bimtek di buka langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan yang diwakili oleh Kabid Kesehatan Masyarakat Maryadi, SKM., M.Kes, dengan peserta bimtek yang terdiri dari 12 orang Sanitarian Puskesmas, 48 orang kader keamanan pangan yang ada di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin dan narasumber dari Dinas Kesehatan sebanyak 3 orang. 

“Bimtek Kader Keamanan Pangan merupakan salah satu upaya untuk mencetak kader keamanan pangan di tingkat desa yang diharapkan dapat menjadi perpanjangan tangan Dinas Kesehatan dan Puskesmas dalam mensosialisasikan dan mengkampanyekan pentingnya keamanan,” Ucap Kabid Kesmas dalam sambutannya. 

Maryadi melanjutkan, tujuan dari digelarnya Bimtek Keamanan Pangan digelar dalam rangka meningkatkan keamanan dan mutu produk IRTP yang beredar sehingga dapat bersaing di pasar modern baik pasar domestik maupun internasional serta meningkatkan efektivitas sistem pengawasan sistem pengawasan IRTP yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah.  

“Melalui kader keamanan pangan inilah pilar-pilar keamanan pangan di desa/kelurahan dapat terwujud dan terus dipertahankan, sehingga secara berkesinambungan dapat melindungi masyarakat dari pangan yang beresiko terhadap kesehatan,” jelas Kabid Kesmas. 

Adapun materi dari kegiatan Bimtek ini yakni kebijakan keamanan pangan, 5 kunci keamanan pangan untuk keluarga, dan aplikasi keamanan pangan. 

Berikut 5 Kunci Keamanan Pangan Untuk Memilih Pangan :

1. Kenali Pangan Aman, yaitu pangan yang harus bebas dari cemaran biologis (rasa dan bau tidak menyimpang, kemasan tidak rusak, dan tidak basi)

2. Beli pangan aman. Yaitu beli pangan ditempat bersih, beli dari penjual yang sehat dan bersih, pilih makanan yang dimasak atau hindari mengkonsumsi pangan yang terlihat kurang matang.

3. baca label dengan seksama. Cek KLIK : yaitu cek Kemasan, cek Label, cek Edar, dan cek Kedaluwarsa. 

4. Jaga kebersihan, seperti mencuci tangan, membuang sampah pada tempatnya, dan lainnya.

5. Catat atau laporkan apa yang ditemui. Laporkan berbagai hal terkait keamanan PJAS dengan download aplikasi BPOM Mobile. 

Harapannya dengan terselenggaranya kegiatan ini, dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan para kader keamanan pangan dan sanitarian yang ada di Puskesmas terkait keamanan pangan, sehingga mampu menjadi penggerak aktif dalam mewujudkan desa pangan aman di Desa/Kelurahan masing-masing. (Subbag HKU)



Share This: