Detail Berita

Dinkes Muba Gelar Rapat Pertemuan Jambore Kader Tahun 2023



SEKAYU - Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin (Dinkes Muba) menggelar acara Rapat Jambore Kader Tahun 2023 sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat. 

Acara ini diadakan di Gambo Hotel & Residence Sekayu, selama dua hari sejak 23 – 24 Oktober 2023 dengan diikuti oleh ratusan Kader Kesehatan dari berbagai Posyandu di setiap Kecamatan dan Puskesmas dalam Kabupaten Musi Banyuasin.

Kepala Dinas Kesehatan Muba, dr. H. Azmi Dariusmansyah pada sambutannya mengungkapkan pentingnya peran kader kesehatan dalam mendukung program-program kesehatan di Kabupaten Musi Banyuasin. 

"Kader kesehatan adalah ujung tombak dalam peningkatan kualitas kesehatan masyarakat. Mereka berperan penting dalam edukasi dan pencegahan berbagai bentuk penyakit," ujar Azmi.

Acara ini menghadirkan berbagai narasumber, dalam pelayanan Kesehatan. Sehingga bisa saling sharing info, mungkin dalam pelaksanaan ada hambatan dan tantangan, bahwa kedepan kader kesehatan inilah konsep dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia, dan bisa menjadikan penguatan terhadap Posyandu, Pustu dan Posyantek.

"Dari Upaya ini ada hasil didapatkan selain penurunan angka stunting. Dan beberapa waktu lalu kita mendapat apresiasi dari pemerintah pusat yakni Pj Bupati Musi Banyuasin H. Apriyasi yang menjadi bapak asuh dan Pj. Ketua TP PKK Muba Hj. Asna Apriyadi menjadi Ibu asuh Se-Sumsel, dan Tahun 2023 dapat dana fiskal sebesar Rp 5,6 miliar,” jelasnya.

Tidak berhenti disitu saja, saat ini pemerintah sudah mengucurkan UHC atau berobat gratis, sudah dari zaman sejak 2004, naik lagi Jamkesda, kemudian di 2019 diintegrasikan ke BPJS. 

“Ini semua berkat komitmen dari kepala daerah maka terwujud dengan baik. Mudah mudahan dari Rapat Jambore Kader 2023 ini bisa meningkatkan kunjungan Posyandu, Poskesdes dan Puskesmas, sehingga bisa menurunkan angka resiko persalinan,” tukasnya.

Harapannya dari kegiatan ini, derajat kesehatan masyakarat Muba dapat terus meningkat.



Share This: